Senin, 18 Oktober 2010

Konflik Antar Individu (Tugas 2 (TOU 1))


Konflik Antar Individu


Untuk mengetahui tentang konflik itu sendiri, pastinya kita harus tahu terlebih dahulu apa itu sebenarnya konflik. Konflik adalah segala macam interaksi pertentangan atau antogonistik antara dua atau lebih pihak. Adanya konflik pasti ada penyebabnya. Berikut sumber-sumber konflik : Kebutuhan untuk membagi (sumber daya-sumber daya) yang terbatas, Perbedaan-perbedaan dalam berbagai tujuan, Saling ketergantungan kegiatan-kegiatan kerja, Perbedaan nilai-nilai atau persepsi, Kemandirian organisasional, dan Gaya-gaya individual.
Pada dasarnya setiap manusia yang hidup di muka bumi ini pasti memiliki konflik. Baik itu individu, antar individu, individu dengan kelompok, antar kelompok, dan kelompok dengan orang. Semua konflik-konflik ini masing-masing memiliki tingkat penyelesaian yang berbeda-beda sesuai dengan konflik/masalah yang sedang dihadapi. Dengan adanya konflik di hidup kita, berarti kita memiliki hidup yang berwarna dan penuh dengan tantangan. Beda halnya dengan orang yang tidak memiliki konflik di dalam hidupnya. Bisa dipastikan kehidupan orang itu datar dan tidak berkesan. Dalam kenyataannya adanya konflik, membuat kita belajar lebih dewasa lagi dalam menghadapi masalah, sabar, dan berpikir jernih dalam mengambil langkah-langkah penyelesaiannya. Selain itu, mungkin memang itu cobaan yang datang dari tuhan untuk kita supaya kita lebih ingat kepadaNya dan selalu berserah diri kepadaNya. Tuhan tidak akan memberikan cobaan di luar batas kemampuan manusia itu sendiri. Jadi percayalah, jika semua masalah yang kalian sedang hadapi, pasti bisa diselesaikan dengan baik dan sesuai kemampuan kalian serta kuat dalam menghadapinya. Jangan lupa untuk selalu berdoa dan berserah diri kepada allah supaya diberi kemudahan dalam menyelesaikan masalah.
Aku sebagai manusia biasa juga memiliki konflik yang terkadang membuat aku setres. Bahkan sangat setres!! Konflik yang sering aku hadapi adalah, konflik dengan orang tua aku sendiri terutama mama. Anak di mata orang tua, selalu saja salah! Walaupun terkadang mereka yang salah, tapi mereka tidak akan pernah mau untuk disalahkan atau tidak pernah merasa salah. mempunyai konflik dengan orang tua sendiri, itu sangat membuat aku setres dan kesal! Masalah kecil selalu dibesar-besarkan. Aku yang selalu disalahkan. Dan terkadang omongannya saat sedang emosi tidak pernah disaring atau dipikirkan terlebih dahulu. Keluar saja kata-kata yang menyakitkan hati aku. Secara kasarnya seperti mendoakan anaknya jadi seperti itu. Padahal banyak orang yang bilang, jika setiap omongan itu adalah doa. Tapi, mama ku tetap saja jika emosi, omonganya tidak disaring dulu.. itu yang terkadang membuat hati aku sakit.
Selain omongannya yang sering membuat aku sakit hati. Ada satu lagi yang membuat aku kesal. Dia tidak pernah mau mendengarkan pendapat atau cerita dari pihak aku terlebih dahulu jika sedang ada masalah. Dia selalu mendengarkan dari pihak luar, dan sudah kemakan oleh emosi duluan. Sedih rasanya hati aku, saat tidak dipercaya oleh orang tua sendiri, karena dia lebih mendengarkan omongan dari orang luar dibanding anaknya sendiri. Tidak seharusnya dia bersifat seperti itu! padahal, yang lebih tau gimana-gimananya aku adalah diri aku sendiri, karena aku yang menjalaninya. Sedangkan orang lain, hanya melihat aku dari luarnya saja secara kasat mata, tanpa tau sebenarnya siapa aku dan apa yang aku lakukan?
Cara menyelesaikan konflik yang kadang-kadang muncul ini, aku memerlukan orang ketiga untuk menengahi masalah aku dengan mama. Orang ketiga ini pastinya harus bisa dipercaya dan dekat dengan aku. Sejauh ini posisi orang ketiga yang sangat aku percaya adalah kakak sepupu aku. Aku menceritakan semuanya padanya..apa yang aku rasakan dan bagaimana sedih dan sakitnya hati aku. Setelah aku memceritakan semua masalah aku dengannya, dia akan menceritakan pada mama ku, apa yang telah aku ceritakan padanya. Pada keadaan seperti ini, anggap saja aku tidak tahu kalau kakak aku mengadukan apa yang sudah aku ceritakan padanya. Trik ini dilakukan supaya cara ini berjalan lancar. Aku melakukan cara ini, hanya ingin sekedar supaya mama tau apa yang belum sempat aku sampaikan dan bagaimana perasaan aku saat dia lebih percaya pada orang lain, dan tidak pernah mau mendengar cerita dari pihak aku dulu. Setelah dia tau apa yang aku rasakan, sebagai manusia dia pasti memiliki pikiran dan perasaan..dari situlah, dia akan memikirkan apa yang sudah disampaikan oleh kakak ku. Setidaknya, pikiran dan hatinya agak terbuka walaupun mungkin cuma sedikit, untuk tidak bersikap seperti itu lagi terhadap aku dan bisa berubah sedikit demi sedikit.
Aku bukan seoarang gadis kecil lagi, yang tidak bisa mengeluarkan pendapat ku ketika memiliki masalah. Aku yang sekarang punya hak untuk mengeluarkan suara aku dan aku sudah mempunyai pikiran yang lebih dewasa. Tapi mama masih saja menganggap aku seperti anak kecil dan tidak memberikan kepercayaan besar pada anaknya. Aku hanya ingin di dengarkan dan di percaya sepenuhnya. Jangan hanya lewat mulut saja, bilang percaya padaku. Tapi dalam kenyataanya..dia lebih percaya pada orang lain, daripada anaknya sendiri.
Selain cara yang telah aku lakukan untuk melunakkan hati mama ku, aku juga slalu berdoa pada tuhan, untuk dibukakan hatinya agar bisa lebih memahami aku. Aku tau, orang berubah itu tidak bisa langsung berubah drastis melainkan tahap demi tahap. Tapi aku yakin suatu saat mama aku pasti bisa berubah dalam menyikapi masalah apapun itu.
Aku selalu percaya bahwa tuhan itu selalu ada di dekatku, membantu ku dalam segala hal, dan melindungi ku. Salah satu cara untuk memudahkanmu dalam hidup adalah selalu berusaha, berdoa, dan berserah diri padanya.
Ini merupakan salah satu konflik dalam hidupku. Konflik inilah yang menbuat aku semakin bisa berpikir jernih dan dewasa dalam menyikapi masalah apapun itu. Dan mengajarkan aku tentang kesabaran. Walaupun terkadang kesabaran tidak membuahkan hasil, atau mungkin balasan dari kesabaran kita yang kita dapat terbilang lama, tapi tetaplah yakin, semuanya bisa diselesaikan dengan baik dan masalah yang kita hadapi bisa kita hadapi sesuai dengan kemampuan kita.. :)

Minggu, 17 Oktober 2010

Empat Dimensi Budaya (Tugas 1 (TOU 1))

Empat Dimensi Budaya


Apa sih budaya berorganisasi itu? Menurut pakar – pakar yang mengeluarkan pendapatnya tentang budaya berorganisasi ini mendefinisikan beberapa arti dari budaya berorganisasi. Tapi disini kita akan membahas 3 saja dari sekian banyak definisi yang ada. Seperti :
  1. Hofstede (1991) menyatakan bahwa “Budaya organisasi adalah apa  persepsi para pekerja dan bagaimana persepsi tersebut membentuk pola-pola kepercayaan, nilai-nilai dan ekspektasi-ekspektasi”.
  2. Greiner et al (1995) menyebutkan bahwa “budaya organisasi merupakan suatu pola dari nilai-nilai, keyakinan-keyakinan, kebiasaan-kebiasaan yang dimiliki dan dipegang bersama serta diadopsi oleh orang-orang yang membentuk suatu organisasi”.
  3. Attwood (1990) menyatakan bahwa “budaya organisasi atau budaya
perusahaan mempunyai pengaruh yang kuat untuk dapat membentuk
perilaku dengan memberi anggota organisasi rasa identiti,
memperkuat loyaliti antara staf dan pelanggan, membangun
pengakuan, dan mudah menerima alasan terhadap suatu keputusan
perusahaan”.

Dari ke 3 pernyataan di atas,,kita sudah bisa menyimpulkan budaya berorganisasi dengan pengertian yang lebih sederhana dan mudah untuk dipahami. Jadi, budaya berorganisasi secara garis besar adalah suatu cara penempatan anggota organisasi sesuai dengan kemampuan yang mereka miliki untuk mendukung dan membantu dalam bekerja sama untuk mencapai suatu tujuan yang sama.
Berorganisasi di dalam kehidupan sehari-hari sudah banyak di terapkan dimana saja. Misalnya, di sekolah OSIS dan di kampus BEM. Semua organisasi ini di bentuk untuk membantu memudahkan kegiatan-kegiatan yang telah ada atau bahkan membantu dalam pembentukan kegiatan yang akan dijalankan.
Dalam bekerja sama dengan suatu instansi atau orang kita harus sedikitnya memahami tiga dimensi budaya untuk menunjang kemudahan kita dalam berorganisasi. Yang pertama adalah masalah bahasa. Kedua tentang perilaku sosial dan kebiasaan-kebiasaan tiap bangsa, dan ketiga adalah perbedaan budaya. Perbedaan budaya nasional dapat menyebabkan setiap orang memiliki perbedaan cara memandang ketika menghadapi persoalan yang sama. Karena itu dinilai perlu untuk mencari solusi bagaimana dapat dikembangkan upaya berbagi pemahaman tentang budaya masing-masing.
Selain kita harus memahami sedikitnya tiga dimensi budaya, kita juga harus mengetahui empat dimensi yang ada pada saat kita berorganisasi. Berikut empat dimensi yang ada :
  1. Power Distance Index (PDI) mengandung pengertian kalau anggota institusi memiliki kekuasaan rendah dalam suatu organisasi di masyarakat tertentu mencerminkan terjadinya ketimpangan dalam hal distribusi kekuasaan.
    2.Individualism Index (IDV) menggambarkan pola kerja yang
dilakukan anggota-anggota suatu  organisasi. Artinya mereka
cenderung bekerja secara individual ketimbang bekerja secara
koletif.
   
    3. Masculinity Index (MAS) kalau angka MAS tinggi mencerminkan
adanya nilai-nilai dominan dalam suatu masyarakat yang memiliki
sifat-sifat tegas, keras hati, dan fokus untuk mencapai prestasi dan
keberhasilan tertentu.
   
    4. Uncertainty Avoidance Index (UAI) menggambarkan tingkat
perasaan suatu masyarakat atas ancaman oleh adanya situasi yang
tidak pasti dan tidak diketahuinya.

Dengan adanya empat dimensi itu, kita jadi mengetahui apa-apa saja yang terjadi pada saat berorganisasi, dan watak-watak manusia yang berbeda-beda juga. Jadi secara tidak langsung setelah kita membaca empat dimensi di atas, kita mendapat ilmu pembelajaran dalam berorganisasi yang baik dan benar dan bisa menjadi orang yang lebih baik lagi dalam kegiatan organisasi dimana pun.


sumber :
universitas utara Malaysia
Blog sjafri mangkuprawira in Iklim bisnis

Obat Lupa = Musik (Tulisan 1 (TOU 1))

Obat Lupa = Musik

Pasti semua manusia pernah merasa lupa sama hal apapun! Wajar aja sebenarnya lupa itu. Tapi kalo lupanya udah parah,,nah itu namanya penyakit. Yang biasa di kenal dengan nama Alzheimer! Apakah anda termasuk orang-orang yang menderita Alzheimer? Jika iya, maka sering – seringlah mendengarkan musik atau lagu kesukaan anda. Karena, menurut penelitian musik bisa menenangkan dan memperbaiki daya ingat seseorang. Salah satu yang mendalami penelitian musik untuk terapi ini adalah sebuah institut musik dan fungsi neurologi di Amerika. Mereka menemukan fakta bahwa jenis terapi musik sangat bermanfaat bagi penderita Alzheimer untuk tetap tenang dan membantu meningkatkan ingatan mereka.
Karena itu, musik banyak di gunakan dalam hal apapun dan bisa menjadi sarana terapi untuk orang dalam berbagai keluhan. Contoh, di mall. Di setiap mall, pasti akan memasang musik yang memutar lagu-lagu hits atau terbaru. Hal itu untuk membuat para pengunjung merasa rileks dan nyaman berada di dalamnya. Jika untuk sarana terapi, musik yang diputar adalah musik dengan nada yang lembut dan yang di sukai oleh pendengar, maka musik bisa menimbulkan suasana rileks bahkan bisa menimbulkan rasa semangat.
Hasil penelitian ini, sudah dilakukan di salah satu rumah sakit, di Chicago. terapi musik yang diterapkan disana mampu menenangkan para orang tua yang gelisah akibat kenakalan anak mereka. Dan diterapkan pula pada orang yang sangat sibuk dengan pekerjaanya. Sehingga mereka bisa merasa rileks dan pikiran mereka bisa fresh kembali untuk bekerja.
Karena manfaat yang sangat besar ini, Cheryl Dileo Professor terapi musik Universitas Philadelphia, Amerika mengatakan musik akan membantu perubahan fisik,  psikologi, sosial, dan kognitif pasien. Karena itu, Cheryl sangat merekomendasikan musik sebagai alat terapi karena mudah di lakukan dan banyak disenangi oleh banyak orang.
Jadi, jika merasa terlalu banyak beban pikiran, kurang nyaman, bosan, dan pelupa putarlah musik sejenak di kamar anda, di mobil atau dimanapun anda berada. Saya harap cara yang sederhana ini bisa bermanfaat untuk anda semua dan bisa menenangkan pikiran anda. Selamat mencoba.. :)


sumber :
Team andriwongso.com musik sebagai alat terapi

Kanker Hati "Hepatoma" (Tulisan 1 (TOU 1))

Kanker Hati (hepatoma)

Betapa pentingnya kita menjaga kesehatan tubuh baik luar dan dalam. Penyakit jenis apapun bisa datang kapan saja tanpa kita sadari. Bagaimana cara mencegahnya? Jawabanya tidak asing lagi. Dengan cara pola hidup sehat dan teratur. Olahraga, makan – makanan yang bergizi, bervitamin, mengkonsumsi sayur, dan minum air putih yang banyak. Mungkin dengan pola hidup yang seperti ini, kita bisa sedikit mengurangi resiko terkena penyakit.
Kali ini saya akan membahas tentang kanker hati. pasti anda semua sudah tau apa itu penyakit kanker hati kan? Penyakit yang kebanyakan disebabkan oleh faktor turunan pada anak-anak. Sedangkan pada orang dewasa biasanya disebabkan oleh pengruh lingkungan sekitar yang bersifat karsinogen. Tetapi semua perkiraan ini, dianggap belum pasti. Selain itu ada beberapa faktor risiko yang diduga sebagai pemacu hepatoma, antara lain :
- penderita sirosis hati turunan penyakit hat, degenaratif,
- Vino hepatitis B (hepatitis khnonis),
- Peminum alkohol,
- Aflatoksin (makanan yang dibumbui jamur Aspergillus flaws yang menghasilkan arlatoksin),
- Infeksi cacing hati (Clonorchis sinensis).
Semua penyakit pasti menimbulkan gejala. Begitu juga dengan kanker hati ini. Berikut gejala yang akan timbul setelah menderita kanker hati :
- Lemah, tidak nafsu makan, kehilangan berat badan, dan demam. Adanya massa sebelah kanan atas perut.
- Kulit berwarna kuning dan pembentukan cairan di rongga perut. Adanya suara abnormal seperti gesekan sewaktu periksa dengan stetoskop (apabila hati telah membesar).
- Buang air besar berwarna kehitam-hitaman, urin berwarna seperti teh.
- Tangan dan kaki membengkak.
Biasanya, kanker hati agak susah diketahui pada tingkat permulaan (mulai terdiagnosis pada tingkat lanjut) sehingga sulit diatasi walaupun melalui operasi. Oleh karena itu, perlu dilakukan pemeriksaan secara berkala pada orang yang mempunyai risiko tinggi.
Penyakit kanker hati ini merupakan salah satu penyakit yang susah untuk diobati. Karena, susah maka dari itu harus dilakukan pencegahan sejak dini agar tidak terserang dengan penyakit ini. Langkah Pencegahan yang harus dilakukan :
- Menghindari minuman beralkohol.
- Menghindari makanan berjamur.
- melakukan vaksinasi hepatitis, terutama hepatitis B.
Dengan kita mau mencegahnya kita bisa mengurangi resiko terserang penyakit ini. Lebih baik mencegah daripada mengobati bukan? :)


Sumber :
Artikel kesehatan
Ilmu penyakit dalam

DDR3-RAM


DDR3-RAM

           
            Dalam elektronik engineering, DDR3 SDRAM atau Double-Data-Rate Three Synchronize Dynamic Random Access Memory Random Memory Access, teknologi bandwidth tinggi untuk penyimpanan data kerja dari komputer atau digital perangkat elektronik. DDR3 adalah bagian dari keluargadan teknologi SDRAM adalah salah satu dari banyak DRAM (Dynamic Random Access Memory) implementasi. DDR3 SDRAM adalah perbaikan atas para pendahulunya, yaitu DDR2 SDRAM.
Keuntungan Utama DDR3 adalah kemampuan untuk mentransfer I / O data di delapan kali data tingkat memori berisi sel, sehingga memungkinkan bus lebih tinggi dan harga lebih tinggi dari harga sebelumnya puncak teknologi memori. Selain itu, standar DDR3 memungkinkan chip kapasitas 512 megabits hingga 8 gigabits, efektif memungkinkan maksimum ukuran modul memori 16 gigabyte. Memori DDR3 memberikan pengurangan konsumsi daya lebih dari 30% dibandingkan DDR2 modul karena DDR3 dari 1,5 V pasokan tegangan, dibandingkan dengan DDR2 dari 1,8 V atau 2,5 V. Pasokan tegangan bekerja dengan baik dengan 90 nanometer pembuatan teknologi yang digunakan dalam asli DDR3 keripik. Beberapa produsen lebih mengusulkan menggunakan “dual-gate” Transistor untuk mengurangi kebocoran dari sekarang.
Keuntungan utama DDR3 berasal dari bandwidth tinggi dimungkinkan oleh DDR3 dari 8 bit deep prefetch buffer, kontras untuk DDR2 dari 4 bit prefetch buffer atau DDR ’s 2 bit buffer. Secara teori, kecepatan yang dimiliki oleh RAM ini memang cukup memukau. Ia mampu mentransfer data dengan clock efektif 800-1600 MHz. Pada clock 400-800 MHz, jauh lebih tinggi dibandingkan DDR2 sebesar 400-1066 MHz (200-553 MHz) dan DDR sebesar200-600 MHz (100-300 MHz). Produk ini muncul pada pertengahan tahun 2007, bersamaan dengan motherboard yang menggunakan chipset Intel P35 Bearlake. Walau sebenarnya sudah diperkenalkan sejak awal tahun 2005.Di motherboard ber-Chipset P35, sudah mendukung slot DIMM Memory DDR3- 1600. Selain memiliki catu daya yang berbeda dengan DDR2, letak key notch pada keduanya berbeda namun sama-sama memiliki 240 pin.
Corsair mengklaim sebagai perusahaan yang paling cepat memproduksi memori DDR3 RAM. Memori RAM terbaru yang dirilis adalah Dominator DDR3 RAM yang memiliki kecepatan frekuensi 2133 MHz. Memori yang memiliki nomor TW3X2G2133C9DF ini akan dipasarkan seharga US$ 575 (sekitar Rp 5 juta). Kapasitas yang tersedia mulai 2 GB yang terdiri dari sepasang modul 1 GB. RAM tersebut beroperasi dengan menggunakan hitungan waktu 9-9-9-24 pada frekuensi 1.333 MHz. Memori tersebut telah diuji coba pada motherboard NVIDIA 790i yang menggunakan kecepatan FSB 2133 MHz. Penyimpan data yang menggunakan sistem pendingin Dual-Path Heat Xchange ini akan menggantikan standar RAM DDR2.
Kingston Technology Company, Inc mengumumkan peluncuran Modul memori HyperX DDR3 high performance 1800 MHz dan 1625 MHz Low-Latency. Keduanya mengembangkan teknologi DDR3. CAS Latency yang lebih rendah umumnya menawarkan performa yang lebih baik – bahkan jika kecepatan modul itu sendiri tergolong lamban – tanpa meningkatkan suhu yang membutuhkan pendinginan ekstra, terutama dalam sistem berfrekuensi tinggi. Peluncuran Kingston HyperX 1625MHz low-latency memory menandai debut ketiga Kingston dalam arena overclocking DDR3 low-latency.

Kelebihan RAM DDR3
  • Bandwidth lebih tinggi (sampai dengan 1600 MHz)
  • Peningkatan performa pada daya yang lebih kecil.
  • Pada laptop, baterai akan lebih tahan lama.
  • Operasional memberi tambahan untuk meningkatkan kinerja, efisiensi dan margin timing
  • Memungkinkan beberapa kepadatan tinggi, rendah tegangan modul pilihan untuk server, desktop, notebook dan aplikasi.
Kekurangan RAM DDR3
  • Modul memori DDR3 tidak kompatibel ke belakang untuk motherboard berbasis DDR2
  • Harga yg mahal dibandingkan RAM DDR2
KESIMPULAN
bahwa performa dari RAM DDR3 memang meningkat dan jauh lebih baik dibanding dengan RAM DDR2. Tentu saja ini dikarenakan teknologi yang ada pada DDR2 sudah lebih disempurnakan pada DDR3 dan juga ada beberapa teknologi baru yang ditambahkan. Dari sisi catudaya yang diperlukan juga berkurang dibandingkan dengan DDR2. Jika DDR2 memerlukan daya 1.8v untuk bisa bekerja, DDR3 hanya memerlukan daya 1.5v. Sangat menguntungkan untuk Anda yang menggunakan laptop yang catudaya utamanya dari baterai.
Kekurangan yang lain adalah perbandingan harga yang cukup mencolok antara DDR3 dan DDR2. Hal ini dikarenakan selain teknologi yang dimilikinya tergolong baru juga karena populasinya di pasaran masih sangat sedikit. Dan juga motherboard yang mendukung RAM jenis DDR3 masih sedikit di pasaran, praktis hanya pabrikan besar saja yang sudah mendukung RAM jenis ini. Sebagai perbandingan harga, untuk RAM DDR2 dual pack yang berisi dua keeping RAM berkapasitas masing-masing 1 GB berharga sekitar US$190, sedangkan RAM DDR3 de ngan komposisi dual pack yang juga berisi dua keping RAM berkapasitas masing-masing 1 GB dijual dengan harga kisaran US$490. Kedua jenis RAM tersebut berasal dari merk yang sama. Terlihat perbedaan harga yang cukup mencolok antara kedua jenis RAM tersebut, hampir tiga kali lipatnya.


Tragedi WTC Sudah di Takdirkan & Fakta Ilmiahnya (Tulisan 2 (TOU))


Tragedi WTC Sudah di Takdirkan & Fakta Ilmiahnya



Tragedi WTC ada dalam QS. At Taubah
Qs. At Taubah ayat 109, sbb :

Terjemahan :
"Maka apakah orang-orang yang mendirikan bangunannya di atas dasar taqwa kepada Allah dan keridhaan-(Nya) itu yang baik, ataukah orang-orang yang mendirikan bangunannya di tepi jurang yang runtuh, lalu bangunannya itu jatuh bersama-sama dengan dia ke dalam neraka Jahannam. Dan Allah tidak memberikan petunjuk kepada orang-orang yang Zalim".

Disitu disebutkan keruntuhan sebuah bangunan karena yang mendirikannya adalah orang-orang yang zalim. Pada surat At Taubah diatas telah disebutkan kata "JURUFIN HAR" yang oleh ulama tafsir dulu diterjemahkan sebagai "ditepi jurang yang runtuh" ternyata 14 abad kemudian kata tersebut menjadi nama sebuah jalan dikota New York tempat berdirinya WTC, yaitu : Jalan JERF HAR.

Gedung WTC runtuh pada tanggal 11-9-2001

Mari kita lihat beberapa kesamaan (yang mestinya bukan hanya kebetulan semata)
Tanggal 11 adalah tanggal terjadinya tragedi WTC.

 
- Apakah suatu kebetulan bila surat At Taubah terletak pada juz ke 11?
Bulan terjadinya tragedi itu adalah bulan September (bulan ke 9).
- Apakah secara kebetulan jika surat At Taubah berada pada urutan ke 9 dari Alquran? .
- Apakah secara kebetulan pula bila jumlah huruf dalam surat At Taubah terdiri dari 2001 huruf? Tahun terjadinya tragedi itu adalah tahun 2001
- Jumlah tingkat di gedung WTC ada 109 tingkat.

Sekali lagi apakah mungkin kebetulan - berulang sampai 4 kali - bila hal tersebut sudah tertuang dalam QS At Taubah ayat 109?

SubhanAllah, Maha Suci Allah dan sungguh benar Muhammad adalah Rasul-Mu ! Sungguh benarlah firman-Mu : "Kami akan memperlihatkan kepada mereka tanda-tanda (kekuasaan) Kami di segenap penjuru langit dan pada diri mereka sendiri, sehingga jelaslah bagi mereka bahwa Al Qur'an itu adalah  (Al Qur'an, surah Al Fushshilat 53) benar.

Ternyata Allah telah memberikan kabarnya 14 abad yang lalu tanpa diketahui oleh manusia. Ini adalah salah satu mukjizat Alqur'an yang telah membuktikan kejadian pada masa yang akan

Jika selama ini opini dunia seolah digiring oleh pemerintahan Bush untuk meyakini Tragedi WTC didalangi oleh Osama, maka ada sisi lain yang tentu pantas untuk disimak. Ini setidaknya pendapat banyak kalangan, mengapa misteri Tragedi 11 September perlu kembali diperbincangkan? Ada empat hal penting yang mendasarinya.
Pertama, Prof Dr Morgan Reymonds (guru besar pada Texas University, USA) menyatakan "Belum ada bangunan...baja...ambruk hanya... oleh kobaran api".
Kedua, Michael Meacher (mantan Menteri Lingkungan Inggris, 1997 - 2003) berpendapat "...perang melawan terorisme... dijadikan...tabir kebohongan guna mencapai tujuan-tujuan strategis geopolitik AS".
Ketiga,Prof Dr Steven E Jones (guru besar fisika pada Birgham Young University, USA) membeberkan hasil risetnya "...bahan-bahan peledak telah diletakkan...di bangunan WTC".
Profesor Steven E. Jones dari Brigham Young University, Utah, yang melakukan penelitian dari sudut teori fisika mengatakan bahwa kehancuran dahsyat seperti yang dialami Twin Tower serta gedung WTC 7 hanya mungkin terjadi karena bom-bom yang sudah dipasang pada bangunan-bangunan tersebut.
Teori fisika Jones tersebut tentunya sangat bertentangan dengan hasil penelitian FEMA, NIST dan 9-11 Commision bahwa penyebab utama keruntuhan gedung-gedung tersebut adalah api akibat terjangan pesawat dengan bahan bakar penuh.
"Fakta sebenarnya, tampaknya ada bahan peledak yang sudah ditempatkan sebelumnya pada tiga gedung di Ground Zero itu," ujar ilmuwan yang mengambil spesialisasi metal-catalysed fussion, archaeometeri dan solar enegy tersebut.
Sebelum dan sesudah peristiwa WTC belum pernah ada gedung berkerangka baja yang hancur total karena kebakaran. Namun bahan peledak dapat dengan efektif memotong tiang-tiang baja," katanya. Gedung WTC 7, yang tidak ditabrak pesawat, runtuh pada petang hari 11 September 2001 dalam 6,6 detik atau hanya 0,6 detik lebih lama dari perjalanan jatuhnya sebuah benda dari puncak gedung 47 lantai itu ke tanah.
menjadi penting upaya untuk menyingkap misteri Tragedi WTC meskipun telah lama berlalu. Dari keempat hal penting di atas, dapat disimpulkan perang melawan terorisme yang diprakarsai pemerintahan Bush perlu dikaji ulang, termasuk berupaya mengungkap pelaku peledakan Menara Kembar WTC yang sesungguhnya.


Teripang dan Echinodermata (Tulisan 2 (TOU 1))

Teripang dan Echinodermata

Teripang adalah hewan yang bergerak lambat, hidup pada dasar substrat pasir, lumpur pasiran maupun dalam lingkungan terumbu. Teripang merupakan komponen penting
dalam rantai makanan di terumbu karang dan ekosistem asosiasinya pada berbagai
tingkat struktur pakan (trophic levels). Teripang berperan penting sebagai pemakan
deposit (deposit feeder) dan pemakan suspensi (suspensi feeder). Di wilayah Indo-
Pasifik, pada daerah terumbu yang tidak mengalami tekanan eksploitasi, kepadatan
teripang bisa lebih dari 35 ekor per m2, dimana setiap individunya bisa memproses 80
gram berat kering sedimen setiap harinya.
Beberapa spesies teripang yang mempunyai nilai ekonomis penting diantaranya: teripang putih (Holothuria scabra), teripang koro (Microthele nobelis), teripang pandan
(Theenota ananas), teripang dongnga (Stichopu ssp) dan beberapa jenis teripang lainnya.
Holothuroidea atau timun laut merupakan hewan jenis kulit durinya halus dan bentuk tubuhnya seperti timun laut atau disebut juga teripang, gerakannya tidak kaku, fleksibel, lembut dan tidak mempunyai lengan.
Kerang adalah hewan air yang termasuk hewan bertubuh lunak (moluska). Pengertian kerang bersifat umum dan tidak memiliki arti secara biologi namun penggunaannya luas dan dipakai dalam kegiatan ekonomi. Dalam pengertian paling luas, kerang berarti semua moluska dengan sepasang cangkang. Dengan pengertian ini, lebih tepat orang menyebutnya kerang-kerangan dan sepadan dengan articlam yang dipakai di Amerika. Contoh pemakaian seperti ini dapat dilihat pada istilah "kerajinan dari kerang"
Kata kerang dapat pula berarti semua kerang-kerangan yang hidupnya menempel
pada suatu obyek. Ke dalamnya termasuk jenis-jenis yang dapat dimakan, seperti
kerang darahdan kerang hijau (kupang awung), namun tidak termasuk jenis-jenis
yang dapat dimakan tetapi menggeletak di pasir atau dasar perairan, sepertilokan
danremis. Kerang juga dipakai untuk menyebut berbagai kerang-kerangan yang
bercangkang tebal, berkapur, dengan pola radial pada cangkang yang tegas.
Dalam pengertian ini, kerang hijau tidak termasuk di dalamnya dan lebih tepat
disebut kupang. Pengertian yang paling mendekati dalam bahasa Inggris adalah
cockle.
Dalam pengertian yang paling sempit, yang dimaksud sebagai kerang adalah
kerang darah (Anadara granosa), sejenis kerang budidaya yang umum dijumpai
di wilayah Indo-Pasifik dan banyak dijual di warung atau rumah makan yang
menjual hasil laut.

Ciri-ciri umum
-          - Semua kerang-kerangan memiliki sepasang cangkang (disebut juga cangkok atau
katup) yang biasanya simetri cermin yang terhubung dengan suatu ligamen (jaringan ikat). Pada kebanyakan kerang terdapat dua otot adduktor yang mengatur buka-tutupnya cangkang.
-          - Kerang tidak memiliki kepala (juga otak) dan hanya simping yang memiliki mata. Organ yang dimiliki adalah ginjal, jantung, mulut, dan anus. Kerang dapat bergerak dengan "kaki" berupa semacam organ pipih yang dikeluarkan dari cangkang sewaktu-waktu atau dengan membuka-tutup cangkang secara mengejut.
-          - Sistem sirkulasinya terbuka, berarti tidak memiliki pembuluh darah. Pasokan oksigen berasal dari darah yang sangat cair yang kaya nutrisi dan oksigen yang menyelubungi organ-organnya.
-          - Makanan kerang adalah plankton, dengan cara menyaring. Kerang sendiri merupakan mangsa bagi cumi-cumi dan hiu.
-          - Semua kerang adalah jantan ketika muda. Beberapa akan menjadi betina seiring dengan kedewasaan.

Halichondria adalah genus lautdemos ponges milik keluargaH alichondriid ae. Ini adalah besar, berbentuk spons dengan jelas dipisahkan dalam dan luar kerangka yang terdiri dari kumpulans picules diatur dalam suatu pola acak.
Echinodermata berasal dari kata Yunani, echinos artinya duri dan derma artinya kulit. Jadi Echinodermata dapat diartikan sebagai hewan berkulit duri. Memang jika Anda meraba kulit hewan ini akan terasa kasar, karena kulitnya mempunyai lempeg-lempeng zat kapur dengan duri-duri kecil. Hewan ini biasanya hidup di pantai dan di dalam laut sampai kedalaman sekitar 366 m. Sebagian hidup bebas, hanya gerakannya lamban. Anda jangan khawatir hewan ini tidak ada yang parasit. Ada sekitar 5.300 jenis Echinodermata yang sudah dikenal manusia. Jumlahnya amat banyak, karena musuh hewan ini hanya sedikit. Hewan Echinodermata juga dapat dijadikan sebagai bahan makanan. Misalnya mentimun laut setelah dikeringkan dijadikan bahan sup atau dibuat kerupuk. Juga telur bulu babi sangat enak untuk dimakan. Jika Anda ingin mencobanya, silahkan! Jenis hewan ini juga sering dijadikan sebagai barang hiasan/koleksi binatang laut yang indah.

Di samping itu Echinodermata juga bisa merugikan, karena hewan laut ini sebagai pemakan tiram/kerang mutiara. Juga ada diantara jenis bintang laut yang memakan binatang karang sehingga banyak yang mati. Hewan Echinodermata berdasarkan bentuk tubuhnya dapat dibagi menjadi 5 kelas, yaitu kelas Asteroidea, Echinoidea, Ophiuroidea, Crinoidea, dan Holoturoidea.
·       
 Asteroidea
Asteroidea sering disebut bintang laut. Sesuai dengan namanya itu, jenis hewan ini berbentuk bintang dengan 5 lengan. Di permukaan kulit tubuhnya terdapat duri-duri dengan berbagai ukuran. Hewan ini banyak dijumpai di pantai. Ciri lainnya adalah alat organ tubuhnya bercabang ke seluruh lengan. Perhatikan gambar di samping ini.
·      
Echinoidea
Jika Anda jalan-jalan di pantai, hati-hati dengan binatang ini karena tubuhnya dipenuhi duri tajam. Duri ini tersusun dari zat kapur. Duri ini ada yang pendek dan ada pula yang panjang seperti landak. Itulah sebabnya jenis hewan ini sering disebut landak laut. Jenis hewan ini biasanya hidup di sela-sela pasir atau sela-sela bebatuan sekitar pantai atau di dasar laut. Tubuhnya tanpa lengan hampir bulat atau gepeng.
·       
 Ophiuroidea
Hewan ini jenis tubuhnya memiliki 5 lengan yang panjang-panjang. Kelima tangan ini juga bisa digerak-gerakkan sehingga menyerupai ular. Oleh karena itu hewan jenis ini sering disebut bintang ular laut (Ophiuroidea brevispinum)
·       
 Crinoidea
Jika Anda pernah menyelam ke dasar laut, mungkin Anda mengira jenis hewan Crinoidea ini adalah tumbuhan. Memang sekilas hewan ini mirip tumbuhan bunga. Ia memiliki tangkai dan melekat pada bebatuan, tak beda seperti tumbuhan yang menempel di bebatuan. Ia juga memiliki 5 lengan yang bercabang-cabang lagi mirip bunga lili. Oleh karena itu hewan ini sering disebut lili laut (Metacrinus sp).
·       
 Holoturoidea
Hewan jenis ini kulit durinya halus, sehingga sekilas tidak tampak sebagai jenis Echinodermata. Tubuhnya seperti mentimun dan disebut mentimun laut atau disebut juga teripang. Hewan ini sering ditemukan di tepi pantai.